Keripik tempe adalah salah satu oleh-oleh Malang Raya yang wajib dibeli saat kamu berkunjung ke kota ini. Bagi orang yang awam tentang keripik tempe, biasanya kesulitan untuk membedakan antara keripik tempe original dan tempe sagu. Seperti apa bedanya? Yuk simak artikel ini selengkapnya.
Keripik Tempe Biasa vs Tempe Sagu
Mengutip dari Wikipedia, keripik tempe adalah makanan yang terbuat dari tempe yang diiris tipis kemudian digoreng dengan menggunakan tepung yang telah dibumbui. Biasanya rasanya adalah asin dengan aroma bawang yang gurih. Makanan ini tersebar hampir merata di seluruh Pulau Jawa.
Tidak banyak yang tahu, jika tempe sagu memiliki sedikit perbedaan dengan keripik tempe pada umumnya. Perbedaannya nampak pada jarak antar kedelai yang dapat diamati pada keripik. Keripik tempe sagu memiliki jarak yang cukup jarang antar kedelai. Keripik tempe sagu memiliki tambahan komposisi sagu sebelum pembuatan tempe, hal inilah yang membuat jarak antar tempe terlihat. Selain merupakan inovasi yang diciptakan di industri tempe, proses ini mampu meningkatkan nilai ekonomis.Â
Â
Tidak hanya mampu meningkatkan nilai ekonomis, kehadiran keripik tempe sagu juga memberi banyak keuntungan, diantaranya masa simpan makanan yang panjang, modal yang rendah namun dengan pasar yang luas.
Proses Produksi Keripik Tempe Sagu
Proses diawali dari perendaman kedelai selama kurang lebih 2-3 jam, kemudian dicuci, direbus, dicuci kembali dan kemudian direndam semalaman. Pasca perendaman selama 1 malam, kedelai dicampur tepung sagu, kemudian dikemas dan didiamkan selama 2 hari agar proses fermentasi berjalan hingga menjadi tempe sagu. Tempe-tempe tersebut kemudian dipindah ke ruang yang lebih luas dan memiliki ventilasi udara untuk pendinginan.
Â
Proses pendinginan dilakukan dengan menggunakan kipas agar suhu ruang terjaga, tempe menjadi cepat padat serta menghindari lembab dan kemasan tempe yang berkeringat. Umumnya bentuk kemasan tempe dibuat dalam 2 bentuk, yaitu oval atau bulat memanjang.
Tempe yang sudah melalui proses fermentasi akan dibawa ke mesin pemotong untuk diiris, kemudian digoreng sebanyak dua kali agar renyah dan tahan lama. Berbeda dengan keripik tempe biasa, proses penggorengan keripik tempe sagu tidak perlu dibalur dengan tepung, cukup dicelup ke dalam air garam dan bawang sebelum digoreng. Proses tersebut dapat menghasilkan keripik yang gurih serta tekstur yang renyah, dengan sedikit lebih empuk dibanding keripik tempe biasa.Â
Beli Keripik Tempe Sagu di Buah Tangan
Apakah kamu tertarik untuk membuat keripik tempe sagu? Atau mencicipi keripik tempe sagu? Produk ini tersedia di Buah Tangan Pusat oleh-oleh Batu.Â
Pusat oleh-oleh terlengkap dan nyaman, menyediakan berbagai produk makanan ringan seperti keripik nangka, tempe, dan apel, termasuk bumbu masak khas kota malang batu, seperti rawon. Ada pula, pakaian, dan souvenir khas kota Malang. Tersedia juga daster khas malangan yang cocok untuk oleh-oleh keluarga tersayang.
Buah Tangan adalah salah satu pusat oleh-oleh terdekat yang dapat kamu kunjungi di kota Batu, dengan area strategis yang berdekatan dengan beberapa wahana, seperti Jawa Timur Park, Wisata Edukasi Susu Batu, dan lainnya. Segera kunjungi Buah Tangan Pusat Oleh-oleh Batu!
Produk di pusat oleh-oleh Buah Tangan juga dapat dipesan secara online di Lokapasar Shopee, klik tautan iniÂ
Referensi:Â

Toko oleh-oleh camilan buah yang renyah, higienis, halal khas kota Malang dan Batu dengan Bahan Baku Premium





Discussion about this post